Info terupdate
SISI LAIN REALITA
Indeks

Kisah Jaka Tarub dan Nawang Wulan – Cerita Rakyat Jawa Timur

Thank you for reading this post, don't forget to subscribe!
Jaka Tarub melihat Nawang Wulan di Air Terjun 

Dulu, hiduplah seorang pemuda Bernama Jaka Tarub. Jaka Tarub
tinggal di hutan, dan setiap harinya dia pergi mencari kayu untuk memenuhi
kebutuhan. Suatu hari, Jaka Tarub pergi ke hutan untuk mencari kayu.

Pada saat sedang mencari kayu, ia mendengar suara air terjun
dan banyak suara gadis. Jaka Tarub mengikuti asal suara itu karena penasaran
dan ia terkejut melihat banyak perempuan cantik sedang mandi. Ia pun terpesona
dengan kecantikan yang dimiliki perempuan-perempuan tersebut. Kemudian,
perempuan itu mengambil selendang miliknya dan terbang ke langit.

Hari berikutnya, Jaka Tarub kembali ke air terjun tersebut
dan memutuskan untuk mencuri salah satu selendang dari bidadari-bidadari itu.
Hal ini membuat satu bidadari tidak bisa pergi ke langit. Sang bidadari sedih
dan Jaka Tarub datang untuk membantunya. Singkat cerita, mereka berdua menikah
dan memiliki anak perempuan.

Nawang Wulan tidak mengetahui bahwa Jaka Tarublah yang
mengambil selendangnya agar ia tak bisa Kembali ke khayangan. Sampai suatu saat
Nawang Wulan tahu bahwa selendangnya disembunyikan di tempat beras, dia marah
kepada Jaka Tarub. Ia kemudian Kembali ke khayangan dan meninggalkan Jaka Tarub
beserta anaknya. Nawang wulan berpesan jika ada bulan purnama dia akan datang untuk
menjemput anaknya.


Eksplorasi konten lain dari PRAKATA.ID

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.